Lembah Harau, Grand Canyon dari Indonesia
Jika Pangandaran punya Green Canyon, maka Sumatera Barat punya Grand Canyon yaitu Lembah Harau. Tebing-tebing di sini menjulang tinggi dan sungguh memesona. Tak kalah dengan Grand Canyon di Amerika.Grand Canyon di Amerika adalah tempat dengan tebing-tebing tandus yang tingginya mencapai puluhan meter. Di Lembah Harau, Sumatera Barat, tebingnya diselimuti dengan pepohonan yang hijau. Meski demikian, besarnya tebing ini akan terlihat jelas sejauh mata Anda memandang. Udara di sini pun dingin dan menyejukkan. Ditambah dengan air terjun yang dingin, siapapun akan betah berlama-lama di tempat ini.
Cukup dua jam dari Kota Padang, Lembah Harau terletak di Kabupaten Lima Puluh Kota. Anda bisa mengitari lembah ini dan naik ke puncaknya. Dari atas, pemandangan tebing-tebing dengan hutan hijau yang masih alami sungguh menarik untuk diabadikan dalam kamera. Anda akan merasa kecil, sangat kecil jika berjalan berkeliling Lembah Harau.
Selain itu, Anda juga bisa melakukan kegiatan panjat tebing di Lembah Harau. Di sini juga terdapat satu penginapan untuk Anda menginap. Dengan harga sekitar Rp 800.000 per malam, Anda bisa menginap di Lembah Echo, satu-satunya resor di Lembah Harau. Silakan menikmati Lembah Harau sepuasnya!
Share this Article on : Share
__________________________________________________________________________