Personel Pemadam Kebakaran Ancam Demo
Payakumbuh-Today.com, Payakumbuh —Personel Pemadam Kebakaran Kota Payakumbuh mengancam demo ke Kesbangpol-PBD Kota Payakumbuh, hari ini, Senin (17/9). Pasalnya honor, tagihan listrik dan air di posko pemadam kebakaran belum di akomodir pembiayaannya.
Hal itu di ungkapkan salah seorang personel pemadam kebakaran, Mamat kepada Padang Ekspres akhir pekan lalu. Menurutnya, honor belum dibayarkan selama dua bulan dan listrik sudah menunggak hingga empat bulan, bahkan tunggakan air PDAM sudah lebih dari satu tahun. “Ini berhubungan dengan kelancaran tugas untuk kepentingan umum,” ucap Mamat.
Kondisi itu, kata Mamat, sudah disampaikan ke Kesbangpol-PBD kota Payakumbuh untuk diakomodir. Namun belum didaptkan hasil yang memuaskan. “Kami sudah melakukan pertemuan untuk mendudukkan persoalannya bersama Kesbangpol-PBD. Namun alasannya, dana terpakai untuk kebutuhan lainnya. Jika tidak ada kemajuannya, kemungkinan besok (Senin, red) kami akan mendatangi kantor Kesbangpol-PBD,” ungkap Mamat.
Terpisah, Kepala UPTD Pemadam Kebakaran Kota Payakumbuh, Ali Imran mengakui rencana aksi anggotanya tersebut. Dijelaskannya, persoalan bermula dari digabungnya Pemadam Kebakaran dengan Kesbang-Pol yang sebelumnya di DInas PU. Sebab alokasi dana untuk pemadam kebakaran digunakan untuk kegiatan sosialisasi penanggulangan bencana.
“Kegiatan di bidang penanggulangan bencana cukup banyak, sehingga terpakailah anggaran yang seharusnya untuk pemadam kebakaran. Namun dana yang digunakan untuk kegiatan tersebut tidak bisa di SPJ-kan. Itulah persoalannya,” beber Ali Imran.
Kepala Dinas Kesbangpol-PBD Payakumbuh, Musdik Agus, saat di konfrontir soal adanya keluhan yang disampaikan personel Pemadam Kebakaran, memberikan jawaban, bahwa apa yang disampaikan oleh Pemadam Kebakaran perlu dicek kebenarannya. Sebab menurut Musdik soal pemakaian listrik diduga melebihi pemakaian yang seharusnnya.
“Coba kita cek pemakaian listrik di sana, apakah sudah sesuai dengan kebutuhan atau jangan-jangan melebihi kapasitas,” kata Musdik Agus kepada Padang Ekspres, akhir pekan lalu.
Share this Article on : Share
__________________________________________________________________________